Sunday, March 30, 2014

Cara memasukan File Save Untuk Memory Card Game PS2





Pada beberapa artikel kubagikan beberapa file hasil save game PS2 yang sedang atau sudah selesai kumainkan yang bisa kawan download. File tersebut adalah file hasil save terakhir game dari MMC PS2 (Memory Card PS2) dimana jika kawan copy-paste ke MMC PS2 kawan maka kawan dapat melanjutkan permainan yang sedang atau sudah selesai kumainkan, terutama dapat merasakan bonus-bonus unlockable yang sudah diperoleh tanpa bersusah payah dari awal. Karena ini hasil permainan game PS2 ku yang sebagian besar tanpa cheat dan hacking, maka harap maklum jika ketika kawan melanjutkan permainan dengan file save MMC PS2 ini ternyata belum semua bonus yang didapat, moga-moga kawan dapat meningkatkan perolehan point dan bonus gam dan jikalau berkenan akan sangat berguna sekali jika dapat di share kembali di sini.

Bagaimana cara memindahkan file hasil download file save untuk memory card game PS2?
Bagi kawan yang sudah memainkan game PS2 menggunakan flashdisk atau HDD tentu sudah terbiasa dengan yang namanya aplikasi Ulaunch dimana dengan aplikasi tersebut kawan dapat meng-eksplore dan melakukan copy-paste-delete file baik di MMC (slot 1 dan 2) serta flashdisk/HDD melalui konsol PS2. Bagi kawan yang belum terbiasa atau masih memainkan game PS2 menggunakan optik dan kaset game, silahkan ikuti tutorial sederhana berikut.
  1. Siapkan bahan-bahannya, yaitu CD blank 1 buah, installer Ulaunch yang bisa di download di sini, dan sebuah flashdisk untuk memindahkan data hasil download file save untuk memory card Game PS2.
  2. Ekstrak file installer Ulaunch hasil download tadi, pilih file uLE v4.38 boot CD ISO.zip (jika ingin dibakar di CD blank) atau uLE v4.38 boot DVD ISO.zip (jika ingin dibakar di DVD blank). Ekstrak lagi file zip tersebut hingga kawan mendapatkan file bernama uLE v4.38 boot CD ISO.iso atau uLE v4.38 boot DVD ISO.iso
  3. Burn file uLE v4.38 boot CD ISO.iso ke CD blank atau file uLE v4.38 boot DVD ISO.iso ke DVD blank. Kalo belum tahu cara burning file atau ga punya CD-ROM/DVD-ROM di rumah, pergi aja ke warnet atau rental komputer terdekat.
  4. Setelah punya CD atau DVD hasil burning tadi, mainin kaset tersebut ke PS2 seperti biasa. Jangan lupa colokon flashdisk ke slot USB konsol PS2 terlebih dahulu. Lalu kaset tersebut akan menampilkan program sendiri dan pilih program Ulaunch hingga muncul layar seperti ini:

  • Tekan tombol [O] untuk masuk ke FileBrowser sehingga kawan bisa mulai melakukan explore folder. Pada FileBrowser akan muncul pilihan menu seperti berikut:
    Yang perlu kawan perhatikan adalah pilihan menu:
    mc0:/ → Folder Memory Card Slot 1
    mc1:/ → Folder Memory Card Slot 2
    mass:/ → Folder Flashdisk
  • Untuk membuka folder tekan tombol [O] dan untuk kembali tekan tombol [△]. Untuk melakukan copy dan paste bisa kawan lakukan dengan tombol [R1] yang akan memunculkan pilihan sub-menu.
  • Untuk cara memindahkan file hasil download file save untuk memory card game PS2 adalah seperti browsing file di komputer, buka folder mass:/ dan tekan [R1] pada file/folder yang ingin di copy-paste, dan pilih copy atau cut. Lalu mundur ke folder sebelumnya dengan tombol [△], lalu masuk ke folder mc0:/ dan langsung tekan [R1] → paste.
  • Sekarang file save memory card game ps2 kawan sudah masuk ke memory card, silahkan langsung mainin game-nya.  

    0 komentar:

    Post a Comment